Memahami Waktu Pengapian Mesin Bensin

Posted by



Mengapa 5 -10 derajat sebelum TMA busi memercikkan api?
Bagaimana cara menghitung 5 - 10 derajat sebelum TMA ?
Baiklah, sebelum saya jelaskan. Tolong perhatikan gambar di bawah ini dan hafalkan sedikit istilah komponen-komponen dari gambar di bawah ini !
Pada saat piston berada posisi TMA ( Titik Mati Atas ) , posisi crank pin , stang seher / conecting rod dan seher berada dalam satu garis . Inilah titik nol derajat .Lihat gambar di bawah ini !

10 derajat sebelum TMA 
Crankshaft / poros engkol terus berputar pada saat mesin hidup . Pada saat crank pin 10 derajat sebelum mencapai titik nol derajat (10 derajat sebelum TMA piston ) , inilah waktu busi memercikkan api atau bisa kita sebut waktu pengapian . Lihat gambar di bawah ini !
5 derajat sebelum TMASaat crank pin 5 derajat sebelum mencapai titik nol derajat , inilah waktu busi memercikkan api atau waktu pengapian . Lihat gambar di bawah ini !
Waktu pengapian terjadi antara 5 sampai 10 derajat sebelum TMA . Tidak semua mesin memiliki waktu pengapian yang sama , tergantung pada spesifikasi standar dari pabrik pembuatnya . Dan ada mesin yang pengapian standarnya 7 derajat sebelum TMA , atau 8 derajat sebelum TMA . Jadi setiap mesin mempunyai standar waktu pengapian masing - masing , namun cara perhitungan derajatnya tetap sama seperti cara di atas .
Sumber



Blog, Updated at: 9:15 PM

Pengunjung

Powered by Blogger.