Tips Perawatan dan Pemakaian Sepeda Motor Nmax

Posted by

Seperti hubungan pak kusir dengan kuda, hubungan Anda dengan motor Anda juga harus dirawat dan dijaga. Apalagi kalau motor Anda adalah Yamaha Nmax yang cukup mahal harganya, hasil kerja sendiri, dan sengaja dibeli untuk menarik perhatian calon mertua. Mengingat Anda membeli Nmax hasil kerja sendiri, tentu saja Anda akan berusaha merawat Nmax Anda agar tidak sakit bukan?

Jangan salah, merawat sepeda motor Yamaha Nmax dari gaji hasil kerja secara mandiri yang lepas dari orang tua merupakan bentuk penghargaan terhadap diri Anda sendiri. Supaya tidak sampai motor Yamaha Nmax Anda jatuh sakit, simak baik-baik tips perawatan dan pemakaian sepeda motor Nmax di bawah ini.

Tips Perawatan dan Pemakaian Nmax

Setiap motor punya karakteristik masing-masing. Untuk menjaga kesehatan kondisi motor bukan hanya tentang perawatan motor yang baik, melainkan juga pemakaian motor yang baik. Oleh karena itu tips yang disampaikan ini dibagi menjadi dua, yaitu tips perawatan dan tips pemakaian motor Yamaha Nmax.

Tips Perawatan Nmax

  • Perawatan berkala
    Jika jarak tempuh Nmax Anda sudah mencapai lebih dari 35 ribu kilometer, Anda sebaiknya segera membawanya ke bengkel resmi Yamaha. Karena perlu dilakukan pengecekan sekaligus penggantian spare part dalam skala besar. Biasanya V-belt Anda harus diganti
  • Penggantian oli
    Ada dua jenis oli Nmax yang harus diganti secara berkala, yaitu oli biasa dan oli CVT. Setiap motor Yamaha Nmax Anda sudah menempuh jarak lebih dari 2000 kilometer, Anda harus segera mengganti oli biasa. Untuk oli CVT, Anda harus menggantinya setiap selesai menempuh jarak 8000 kilometer. Oli CVT ini berfungsi menghaluskan kinerja gear pada transmisi otomatis.
  • Pengecekan mesin
    Dalam hal pengecekan mesin, baiknya dilakukan setiap sebulan sekali. Terutama Anda harus mengawasi kondisi Injektor motor Yamaha Nmax Anda. Injektor adalah salah satu perangkat mesin yang bertugas mengubah bahan bakar menjadi tenaga dorong motor. Kalau Anda melewatkan pengecekan ini, motor Nmax Anda bisa sewaktu-waktu mogok.
  • Cuci motor
    Merawat Nmax tidak melulu pada bidang performa saja, Anda juga perlu memperhatikan tampilan macho Nmax. Setiap dua minggu sekali cucilah motor Yamaha Nmax Anda agar selalu terkesan baru. Durasi pencucian motor bisa bertambah jika memasuki musim hujan.

Tips Pemakaian Nmax

  • Hindari Kemacetan Padat
    Body Yamaha Nmax yang bongsor jelas menyulitkan Anda untuk menembus kemacetan kota. Sebenarnya tidak masalah jika Anda tetap mengandalkan Nmax melewati macet, namun jika terjadi kemungkinan terburuk misalnya menyenggol kendaraan pengendara lain, tentu Anda akan repot.
  • Tentang Kebersihan Bagasi
    Bagasi yang luas menjadi andalan Nmax. Tidak sebatas menaruh helm, Anda jelas bisa menggunakan bagasi Nmax untuk menaruh laptop. Namun adanya bagasi berkapasitas besar Nmax jangan sampai salah menggunakannya. Sebisa mungkin jangan menyimpan makanan di dalam bagasi, terutama makanan yang mudah basi, di dalam bagasi.
  • Memahami Fungsi Digital Speedometer
    Speedometer Yamaha Nmax membantu Anda mengetahui kondisi motor sebelum membawanya ke bengkel. Anda bisa memantau keadaan oli, v-belt, trip, hingga menghitung konsumsi bahan bakar yang telah digunakan. Ada batas-batas tertentu di setiap fitur speedometer Nmax yang bisa Anda jadikan patokan kesehatan Nmax.

Tips-tips di atas perlu Anda cermati agar motor Yamaha Nmax Anda senantiasa dalam kondisi yang sehat. Semakin baik jika Anda melakukan kroscek tips yang telah disajikan tadi dengan buku panduan penggunaan yang sudah disediakan.

yamahafujimotor.com


Blog, Updated at: 4:42 AM

Pengunjung

Powered by Blogger.