Service Yamaha RX-Z Biar Awet Muda

Posted by


Kali pertama meluncur di jalanan, tongkrongan nya begitu memukau. Memberikan kesan sosok yang gahar di jalanan. Terobosan mutakhir dari Yamaha dalam pembenahan desain rangka dan bodi dengan dimensi lebih bongsor tapi proporsional. Saudara muda TZM-150 yang bermesin hanya 135cc ini sukses menebas pesaing nya di kelas sport 2 tak 150 cc, di antaranya NSR-150 dan Ninja. Waktu berlalu bagaimana performanya kini ?

Di sini RX-Z melenggang bagaikan versi jalan raya nya TZM-150. Coba amati pelan tapi pasti, nilai minus nya cuman di fairing. Segi ergonomi nya pun kental sport tulen yang pertama kali disajikan oleh Yamaha di pasar Indonesia. Latar belakang kehadiran di pasar sport 2 tak, sejatinya pabrikan Yamaha memiliki kekhawatiran yang berlebihan akan pesaing sport 2 langkah kala itu. RX-Z bermain di segmen menengah, di atas RX-King dan di bawah TZM-150.
Dengan terback up nya ceruk sport 2 tak di segala segmen, Yamaha jadi sukses menaklukkan pesaing nya. Pertengahan sembilan puluhan-pun Yamaha menjadi penguasa pasar sport 2 tak. Meskipun di antara produk sport 2 tak nya ada yang dikorbankan, efek bumerang dan kecenderungan keinginan pasar.
Nasib RX-Z saat ini nampaknya tetap mendapat tempat di hati pecinta roda dua tanah air. RX-Z juga tetap jadi idola di lintasan karapan serta grasstrack. Faktor ini yang menyebabkan harga pasaran RX-Z stabil di angka 4 juta – 6 juta.
Namun umur 16 tahun buat sebuah motor jenis sport, bukanlah usia yang muda lagi. Ada sejumlah bagian komponennya yang mulai aus dimakan usia. Bagian mana saja yang paling sering mengalami kerusakan serta problem terkait tipikal sport tulennya adalah sebagai berikut:
SILINDER BARET DAN UMUR BEARING AS KRUK
Gaya pemakaian serta maintenance yang berlaku, banyak pemilik yang menempuh jalan paling praktis dalam pemakaian oli samping. Misalnya, tak sedikit yang menon-aktifkan pompa oli samping dengan cara langsung dicampur dengan bensin dalam tangki. Kadar bensin yang terlalu pekat, sering membekas di dalaman karbu berupa lendir yang berpeluang menyumbat dalaman karbu.
Gawat nya lagi, ketika motor usai parkir lama kadang kala kandungan oli samping cenderung tertimbun di dasaran tangki. Saat mesin dihidupkan, cuman bensin yang dikonsumsi kan buat pembakaran serta pelumasan silinder. Kurang homogen nya oli samping dengan bensin ini akan mempercepat baret nya liner silinder, termasuk bearing as kruk yang juga membutuhkan pelumasan dari bias pembakaran bensin campur. Maka dalam pemakaian aktif hindari gaya pemakaian bensin campur yang dikenal paling praktis ini.
TENAGA NGEDROP DAN KOMPRESI BOCOR
Pada RX-Z gejala itu tak hanya disebabkan oleh ring kompresi melar atau silinder cop yang mulai peyang efek panas mesin. Justru fenomena itu jarang terjadi. Paling sering, faktor ngedrop nya tenaga di RX-Z disebabkan sil as kruk bagian kiri yang bertugas sebagai penyekat ruang crank case agar lebih kedap terindikasi mulai bocor atau aus. Sehingga gas segar yang di-bilas di crank case kapasitas nya berkurang. Jadinya saat pembakaran terjadi penurunan debit gas segar, yang berujung pada detonasi serta turunnya performa mesin.
Pengecekan mudah sekali dilakukan. Bisa langsung diperiksa fisik sil as kruk nya. Kalau mulai bocor di sekeliling bawah nya biasanya terjadi rembesan pekat (oli samping tersengat panas mesin) seperti yang ada di leher knalpot 2 tak.
Problem demikian ini tak cuman diperlukan penggantian sil as kruk. Lebih lanjut bearing as kruk juga wajib diperiksa. Mengingat antara sil as kruk dan bearing as kruk merupakan satu rangkaian dan ddibutuhkan kekompakan dalam spesifikasinya.
PENYAKIT KARBU DAN TABUNG YEIS
Maklum sudah lama, itu tuh karet penghubung antara karbu dengan blok silinder. Efek sengatan panas, namanya karet jadi lebih mudah getas. Dan ketika klem karbu dikencangkan, bukannya venturi karbu yang optimal dijepit dan dirapatkan, melainkan getas nya karet mulai nampak dengan munculnya retakan ukuran rambut.
Selain bagian sekeliling nya, penampang yang berhubungan dengan rumah membran juga sering peyang dan tak rata. Efek buruknya, bbm jadi lebih boros dan akselerasi bawahnya jadi lebih mudah tersendat. Mengenali joint karbu yang sudah getas sangat mudah, bisa langsung ditinjau dari fisiknya. Kalau ditusuk obeng tak membekas, saat nya ganti baru.
MENON-AKTIFKAN TABUNG YEIS
Yamaha Energy Induction System, itu kepanjangannya. Berfungsi sebagai penyimpan gas segar yang akan mengeboost ketika tekanan negatif mesin mulai meningkat. Buat jarak middle, memang keluar dan manjur manfaat nya. Tapi buat metropolis entar dulu. Gasingan bawah jadi kurang garang, power baru terasa di rpm 4000.
Jelas mekanis mesin seperti ini kurang ideal ketika keperluan bermanuver di metropolis. Ada baiknya untuk menutup slang tabung YEIS dengan baut 12 mm dan rapatkan dengan lem dan kabel ties. Selain untuk mengirit BBM, juga ditujukan tingkat efektif tangan pengendara melintir handgrip.
SOK DEPAN DAN PENGEREMAN
Bagian inner tube nya susah untuk dibenahi kalau sudah aus permukaan yang biasa kontak dengan sil oli. Jadi nya oli sok merembes terus. Kalau sampai akhirnya kapasitas oli sok dari 70 cc jadi 25 cc, akan terasa dampak buruk nya. Kalau di jalanan drible sepertti naik motor yang tak ada sok nya, keras banget. Disebabkan vibra yang dihasilkan sok depan tinggi banget. Tak ada pilihan lain, kecuali mengganti nya dengan sok depan Scorpio, yang memiliki dimensi, travel dan kapasitas rebound yang sebanding dengan RX-Z.
Penggantian sok depan milik Scorpio, faktor pengereman secara tak langsung turut diuntungkan. Pasalnya, caliper orsi RX-Z wajib mengalami penggantian. Selain masalah dimensi serta model bracket yang berbeda  faktor penyimpangan kondisi caliper juga bisa dibenahi. Dalam hal ini terkait clearence piston caliper serta sil-sil nya.
HEAD LAMP BURAM GANTI BULAT
Ori nya model kotak kesannya klasik banget. Seiring dengan umur nya reflektor head lamp tentu saja kusam, pecah-pecah pun keturutan. Mengatasinya, dapat menggantinya dengan head lamp model bulat agar terkesan neo klasik.
Pilihannya bisa pakai head lamp Scorpio-Z atau Tiger. Lanjutkan dengan membuat bracket head lamp, sesuai dengan lebar head lamp model bulat. Sedang soket nya, manfaatkan aja soket orsi dan sambungkan pada bolam head lamp yang dikanibal.
Sumber


Blog, Updated at: 5:47 PM

Pengunjung

Powered by Blogger.